Memperingati Hari Pancasila : Bersatu, Berbagi, Berprestasi
Sorong, 1 Juni 2018. Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila ke-73 tahun 2018, Balai Besar KSDA Papua Barat menyelenggarakan upacara bendera yang dilaksanakan Jumat(1/6) pagi. Kegiatan ini diikuti oleh segenap pejabat, pegawai dan tenaga kontrak lingkup Balai Besar KSDA Papua Barat dan dipimpin oleh Kepala Balai Besar yang diwakili oleh Kepala Bagian Tata Usaha, Budi Mulyanto.
Dalam sambutannya, Budi Mulyanto selaku pemimpin upacara membacakan amanat Presiden Republik Indonesia. Presiden menyatakan bahwa Pancasila adalah berkah yang indah yang diberikan Tuhan Yang Maha Esa kepada kita, melalui perenungan, pergulatan pemikiran dan kejernihan batin para founding fathers Indonesia yang berasal dari berbagai kelompok, golongan dan latar belakang duduk bersama untuk menetapkan Pancasila sebagai pemersatu segala perbedaan.
Adalah tugas dan tanggung jawab kita sebagai generasi saat ini untuk memastikan bahwa Pancasila selalu hadir dalam setiap sudut kehidupan serta hati dan pikiran. Kita harus meneguhkan semangat kita untuk bersatu, berbagi dan berprestasi.
Bersatu dalam upaya kita untuk menjadi bangsa yang kuat, bangsa yang besar dan bangsa pemimpin. Berbagi dengan memperkuat etos kepedulian, welas asih, dan saling menghargai dengan penuh empati. Dengan modal semangat dan energi kebersamaan, kita akan mampu berprestasi untuk memenangkan kompetisi.